Kunjungan ke Plant Cianjur PT. Tirta Investama (Aqua) #AirUntukKehidupan

Kunjungan ke Plant Aqua Cianjur (Foto: Ardika Percha)
Kunjungan ke Plant Aqua Cianjur (Foto: Ardika Percha)

 

Pertengahan Oktober yang lalu, saya diajak istri bersama kawan-kawan IDBlogNetwork (IBN), berkesempatan mengunjungi pabrik pengolahan air minum dalam kemasan di Cianjur, untuk melihat langsung operasional pabrik dan pengenalan aktivitas CSR PT. Tirta Investama yang dikenal dengan air mineral bermerk Aqua tersebut. Setelah melalui perjalanan panjang melewati jalan-jalan berkelok dari Puncak Bogor sambil menikmati pemandangan alam nan hijau tersebut, akhirnya saya samapi di pabrik Aqua plant Cianjur.

Proses Produksi

Diskusi Aqua (Foto: Ardika Percha)
Diskusi Aqua (Foto: Ardika Percha)

 

Setelah mendapat safety briefing, kemudian pihak Aqua menjelaskan mengenai situasi pabrik, pengelolaan pabrik, hingga proses produksinya. Dari penjelasan di brief  awal tersebut, plant Cianjur dengan luas 12 hektar lebih tersebut memiliki 4 line produksi yang memproduksi produk Aqua ukuran 330 ml, 600 ml, hingga ukuran 1500 ml, dan memiliki rekor safety yang baik.

Yang menjadi perhatian saya, yaitu pada penjelasan bagian proses pengambilan air yang menjadi “bahan baku” untuk produk Aqua tersebut, yaitu memiliki beberapa tahap yang cukup panjang, yaitu dari tahap filtering atau bisa disebut penyaringan micron dengan beberapa lapisan, lalu selanjutnya proses ozonisasi, hingga proses pengolahan dan berakhir pada pengemasan produk, lalu didistribusikan hingga sampai di tangan kita.

@SehatAqua (AQUA)
@SehatAqua (AQUA)

 

Produk Aqua (http://www.aqua.com/)
Produk Aqua (http://www.aqua.com/)

Mata air

Nah, yang menjadi pertanyaan berikutnya… mata airnya ada dimana dan bagaimana pengelolaannya?

Ternyata mata air yang menjadi sumber pengolahan pabrik tersebut diambil dari lapisan air tanah yang terdalam dengan menggunakan teknologi dan proses konservasi air yang terkendali, karena pihak Aqua berkomitmen untuk tetap menjaga keberlangsungan mata air itu, tidak hanya untuk kepentingan perusahaan dalam pengelolaan produksi air, namun yang lebih penting kepentingan lingkungan dan sekitarnya, karena keberlangsungan sumber air tersebut akan berdampak langsung atas keberlangsungan bisnis Aqua sendiri kedepannya.

CSR Aqua & Hipoci

Setelah mendapat penjelasan mengenai proses produksi dan konservasi air yang disampaikan pihak manajemen Aqua plant Cianjur, selanjutnya kita pun mendapat penjelasan mengenai program CSR Aqua, yaitu terkait pengembangan masyarakat sekitar plant Cianjur tersebut. Pihak Aqua melakukan program CSR berkelanjutan melalui komunitas petani di Cianjur, yaitu melalui organisasi Hipoci yaitu Himpunan Petani Organik CIanjur.

 

Dialog dengan tim Hipoci (Foto:Ardika Percha)
Dialog dengan tim Hipoci (Foto:Ardika Percha)

 

Markas Hipoci (Foto:Ardika Percha)
Markas Hipoci (Foto:Ardika Percha)

 

Setelah santap siang, saya dan kawan-kawan pun akhirnya mengunjungi lokasi kerja Hipoci tersebut. Disana kami berkesempatan untuk mendengarkan pemaparan pengurus Hipoci dan berdiskusi terkait sejarah dan kegiatan Hipoci, serta bagaimana Aqua berperan besar dalam pengembangan Hipoci tersebut.

Dengan kunjungan ke pabrik Aqua tersebut dan melakukan dialog dengan tim Hipoci, bisa memberikan contoh upaya perusahaan yang berusaha melakukan konservasi alam sekaligus berusaha dalam pengembangan komunitas sekitar pabrik, sehingga bisa memberikan manfaat bagi masyarakat dan sekitarnya, serta hal ini bisa menjadi role model bagi pengembangan masyarakat yang memang harus dilakukan bertahap dan berkelanjutan.

 

Pengurus Hipoci (Foto:Ardika Percha)
Pengurus Hipoci (Foto:Ardika Percha)

 

Nah, aktivitas yang dilakukan PT. Tirta Investama tersebut, bertujuan mendukung inisiatif Aqua terkait komitmen menjaga kualitas dan kuantitas air untuk peningkatan derajat kesehatan masyarakat Indonesia. Inisaitif yang telah dikembangkan Aqua terkait dengan kawan-kawan blogger dan jurnalis berbagai media, yaitu disalurkan melalui Anugerah Jurnalistik Aqua (AJA).

AJA merupakan salah satu upaya Aqua dalam mengapresiasi aktivitas yang dilakukan para jurnalis maupun blogger atas kontribusinya dalam karya tulis dan foto yang bermanfaat bagi masyarakat, serta diimplementasikan melalui Anugerah Jurnalistik Aqua (AJA) tersebut. Untuk informasi AJA lebih lanjut, bisa kunjungi laman berikut: http://www.aqua.com/anugerahjurnalistik/


Sumber:

  1. http://www.aqua.com/
  2. http://www.aqua.com/anugerahjurnalistik/
  3. http://idblognetwork.com/
  4. http://hipoci.com/

 

4 thoughts on “Kunjungan ke Plant Cianjur PT. Tirta Investama (Aqua) #AirUntukKehidupan”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *