Ruby Alamsyah

Beberapa hari terakhir ini semakin santer terdengar nama Ruby Alamsyah.. siapa dia??

Dia adalah “jagoan IT” sesungguhnya yang berani & mau membeberkan serta mempublikasikan perihal keamanan dalam bertransaksi via ATM. Dalam tayangan di Metro TV, beliau mempertontonkan bagaimana membobol mesin uang ATM dengan metode skimmer, dimana tayangan tsb., sudah beredar secara luas melalui Youtube (salah satunya dapat ditilik di http://www.youtube.com/watch?v=5LaJt9AeAOo&feature=related).

Untuk masyarakat awam, informasi tsb. menjadi sangat berharga, agar lebih berhati-hati ketika ber-ATM ria, dan patut didukung untuk penyebaran informasi yang bermanfaat tsb., namun pihak masyarakat di sisi lainnya, hal tsb. menimbulkan polemik dan bahkan mengajukan gugatan ke pihak yang berwenang terhadap penyebaran informasi tsb., dan “tokoh” yang paling santer yaitu saudara Roy Suryo (salah satunya dapat ditilik di http://www.youtube.com/watch?v=3NbDeTyvBbI dan di http://www.bloggaul.com/kopitozie/readblog/109238/ruby-alamsyah-vs-roy-suryo).

Saya tidak membahas polemik antara Ruby, pihak berwenang, Metro TV, KPI, hingga Roy suryo, namun pada penelusuran sosok Ruby Alamsyah tsb.

ruby
ruby

Dari hasil riset sederhana saya via internet, Ruby memang seorang pakar yang jago dibidangnya, yaitu IT security dan digital forensic. Dari profil Linkedin yang saya kunjungi http://id.linkedin.com/in/rubyalamsyah dapat terlihat informasi tsb., bahwa dia sudah lama menekuni bidang tsb., dan saya cukup percaya akan reputasi yang disandangnya, dibandingkan “tokoh” lainnya tsb. Di jejaring Facebook dapat ditemukan profil dia, yaitu di http://www.facebook.com/people/Ruby-Alamsyah/1789338745, dimana informasi pribadi & jejaring pertemanan menunjukkan hal tsb.

Dari ulasan & wawancara di http://www.perspektifbaru.com/wawancara/708 kita dapat melihat bahwa dia baru “show  up” baru-baru ini, dan bidang digital forensic yang dia tekuni juga hal baru. Ngomong-ngomong yang saya lakukan saat ini, yaitu mencari informasi & jejak digital tsb merupakan sebuah penerapan dari “digital forensic” tsb. Hal ini bisa anda lakukan pada orang-orang yang ingin tahu latar belakang atau jati dirinya.. yaa kata seorang teman, informasi di dunia digital (baca : internet), memudahkan orang mendapat informasi dengan cukup detil, dari tempat tinggal, statusnya (jomblo, pacaran, nikah, janda?!?!), kesehariannya, hingga musik favoritnya… etis atau tidak serta digunakan untuk hal positif/negatif..   yaa soal ini saya serahkan ke anda sekalian.. 😀

2 thoughts on “Ruby Alamsyah”

  1. salam juga mas Agung..

    trims sudah datang di blog saya ini,
    maklum kemarin belum diupdate lagi nih blognya, hayu aja diskusi & tukar pikiran..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *